SUARA INDONESIA

Penemuan Mayat di Sungai Gemparkan Warga Salamrejo Trenggalek

Imam Hairon - 06 April 2021 | 17:04 - Dibaca 3.25k kali
Peristiwa Daerah Penemuan Mayat di Sungai Gemparkan Warga Salamrejo Trenggalek
Evakuasi korban di Trenggalek

TRENGGALEK - Penemuan mayat di sungai gegerkan warga Dusun Jajar Desa Salamrejo Kecamatan Karangan Trengggalek. 

Dari hasil identifikasi, mayat tersebut adalah Sobirin Hassan (51) warga Dusun Punjung Desa setempat yang diduga terpeleset saat membuang sampah di pinggir sungai.

"Benar telah ditemukan mayat yang mengapung di sungai sekitar pukul 06.15 Wib," terang Kapolsek Karangan Polres Trenggalek AKP Tri Basuki, Selasa (6/4/2021).

Lanjut AKP Tri Basuki bahwa korban meninggal diduga akibat terpeleset saat membuang sampah di pinggiran sungai Jajar. 

Dari keterangan keluarganya, korban ini juga memiliki riwayat gangguan ODGJ yang masih dalam perawatan dan pengawasan Dinsos setahun yang lalu baru bebas dari pasung.

"Hasil olah TKP sendiri petugas tidak menemukan tanda-tanda bekas penganiayaan di tubuh korban," ungkapnya.

Dijelaskan AKP Tri Basuki, mayat tersebut ditemukan pertama kali oleh Mahfud warga sekitar.

Waktu itu saksi akan membuang sampah di tepi sungai dan melihat ada orang tengah mengapung.

Selanjutnya saksi menghubungi perangkat desa dan dilanjutkan menghubungi pihak pihak kepolisian. 

Atas kejadian tersebut, AKP Tri Basuki menerangkan bahwa pihak keluarga korban telah mengikhlaskan dan menerima kematian korban sebagai musibah.

"Bahkan keluarga korban juga telah menandatangani pernyataan untuk tidak dilakukan otopsi," pungkasnya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Imam Hairon
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV