PONOROGO - Salah seorang warga di Ponorogo tergolong sukses dengan usahanya beternak ikan cupang, terlebih ditengah dampak pandemi covid-19 saat ini.
Menurut salah satu peternak cupang di Ponorogo, Hendra Hadi Saputra (36) menjelaskan, dirinya sudah kurang lebih setahun ini menggeluti bisnis cupang. Awalnya dari hobby semasa kecil yang sudah menyukai ikan cupang.
"Kemudian saya mencoba untuk melakukan breeding (ternak) ikan cupang," jelas warga Jalan Jawa, Kelurahan Mangkujayan, Kecamatan Kota, Kabupaten Ponorogo.
Dirinya menambahkan, biasanya sepasang ikan cupang, jika berhasil (breeding) bisa menghasilkan kurang lebih 500 ekor ikan. Sekali breed membutuhkan waktu dalam jangka 3 bulan.
"Setelah jangka waktu tersebut, baru disortir terlebih dahulu kemudian ikan cupang layak untuk dijual," jelasnya kepada media, Selasa sore (1/6/2021).
Usahanya tersebut membuahkan hasil. Dirinya mengaku bisa meraup untung hingga ratusan ribu rupiah dalam sehari. Untuk ikan cupang tersebut dibandrol harga dengan cukup variatif.
"Untuk rata-rata satu ikan cupang warna (multicolour) seharga Rp 35 ribu. Tergantung jenisnya ikan, kalau warna dan formnya bagus bisa hingga Rp 80 ribu," imbuh Gendro (sapaan akrabnya).
Sedangkan untuk pemasaran ikan, dirinya menawarkan dan menjual melalui berbagai akun media sosial. Baik post di facebook maupun instagram melalui Java Cupang Club (JCC) Ponorogo.
"Tapi ada juga yang langsung datang ke rumah untuk melihat-lihat dan membeli ikan cupang. Pasarnya tak hanya lokal saja, saya juga pernah mengirim ikan cupang sampai luar pulau Jawa," tandasnya. (*)
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Andre Prisna |
Editor | : Nanang Habibi |
Komentar & Reaksi