SUARA INDONESIA

Resmikan Kafe Sanika Satyawada, Ketua DPRD Trenggalek Ini Implementasi Pelayanan

Rudi Yuni - 09 June 2021 | 17:06 - Dibaca 418 kali
Peristiwa Daerah Resmikan Kafe Sanika Satyawada, Ketua DPRD Trenggalek Ini Implementasi Pelayanan
Peresmian kafe pelayanan polres Trenggalek

TRENGGALEK - Ditengah wabah Covid-19 dan memanfaatkan era digitalisasi, kemudahan pelayanan publik di Trenggalek terus digagas. Seperti terobosan yang baru saja dibuka yakni Kafe Sanika Satyawada. 

Kafe tersebut di buka untuk memberikan pelayanan terbaik yang juga membuat nuansa berbeda agar masyarakat yang datang merasa nyaman. Ruang tersebut disediakan khususnya untuk masyarakat yang sedang mengurus SKCK.

Usai menghadiri peresmian Kafe Sanika Satyawada Ketua DPRD Trenggalek Samsul Anam menyampaikan terimakasih dan menjadi sebuah kehormatan mendapat undangan dalam rangka peresmian cafe pelayanan publik.

"Ini terkait dengan pelayanan, semua terbangun di satu tempat tertentu untuk memudahkan dan memberikan kenyamanan bagi masyarakat," Rabu (9/6/2021).

Samsul juga berharap semoga komitmen jajaran polres ini terus dilanjutkan oleh penerus lainnya, tentu dalam mewujudkan pelayanan yang baik bagi masyarakat.

"Semoga ini benar-benar dapat di implementasikan polres, mengingat di tengah wabah Covid-19 ini pelayanan harus diutamakan," ucapnya.

Sementara itu Kapolres Trenggalek AKBP Doni Satria Sembiring menuturkan bahwa ini merupakan bentuk pelayanan publik yang diberikan Polres kepada masyarakat dalam hal melayani SKCK.

Dimana masyarakat bisa membuat nyaman dengan fasilitas cafe ini. Masyarakat sambil menunggu bisa membeli oleh-oleh dan juga ada beberapa produk UMKM dan promosi wisata.

Selain memberikan dan menciptakan suasana yang aman dalam hal mencari pelayanan, keramahan dan pelayanan maksimal harus di berikan.

"Harapannya ini bisa memberikan pelayanan terbaik dalam pelaksanaan kepada masyarakat," pungkasnya. (adv)


 

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Rudi Yuni
Editor : Nanang Habibi

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV