SURABAYA - Petrotekno bersama PJB Academy telah menandatangani nota kesepakatan (MoU) dalam meningkatkan ekosistem bisnis di sektor energi. Tandatangan MoU itu sebagai wujud kebangkitan ekonomi di tengah pandemi Covid-19.
Dalam kesempatan yang penting itu, MoU ditandatangi langsung oleh Direktur SDM & Administrasi PJB Karyawan Aji, dan Presiden Direktur Petrotekno, Hendra Budiman Pribadi.
Presiden Direktur Petrotekno, Hendra Budiman Pribadi menyampaikan bahwa nota kesepakatan ini diharap dapat mengembang ekosistem bisnis.
"Saya berharap kerjasama tidak berhenti di MoU ini, namun kedepanya harus segera ada realisasinya," kata Hendra Budiman, Kamis (23/9/2021).
Hendra menyebutkan, jika Petrotekno semakin fokus di bidang pendidikan dan pelatihan sektor industri, kontruksi, migas dan agrikultur. "namun maintenance listrik juga sangat dibutuh," imbuhnya.
Ia mengatakan, pihaknya sangat menyambut baik nota kesepakatan kali ini, karena dengan kerjasama seperti ini nantinya dapat saling melengkapi.
"Justru kita bisa menawarkan kepada rekan-rekan lebih detail yang berhubungan dengan K3 ( Keselamatan dan Kesehatan Kerja). Dan learning center yang standart internasional," ungkapnya.
Di tempat yang sama, Direktur SDM & Administrasi PJB Karyawan Aji juga menyambut positif kerjasama yang mampu meningkatkan kualitas SDM dengan pelatihan Petrotekno ini.
"Kita ke depannya bersama-sama membangun dan menciptakan peluang di pasar global. PJB dan Petrotekno dapat saling mensupport," tukasnya.
Sementara General Manager PJB Academy, Denik Putri Perdani menambahkan, jika kedua pihak bisa saling kolaborasi penggunaan fasilitas kebutuhan untuk pengembangan kopetensi.
"Kita optimis nanti ada pasar-pasar besar yang bisa kita masukin bersama, memang dibutuhkan skill bukan hanya knowledge dan bisa magang di PJB Academy maupun Petrotekno," terang Denik.
Denik menyebutkan bahwa Petrotekno merupakan lembaga pelatihan tersertifikasi yang mempunyai pengalaman skala global, sehingga pihaknya bersedia melakukan kerjasama.
"Dengan menggandeng Petrotekno ini harapan kami bisa lebih berkembang dan bisnisnya lebih bagus lagi di pasar Internasional," jelasnya.
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Lukman Hadi |
Editor | : Nanang Habibi |
Komentar & Reaksi