NGAWI - Menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2023, Polres Ngawi, menerjunkan sedikitnya 287 personil gabungan guna mengamankan even besar tahunan tersebut.
Kapolres Ngawi AKBP Dwiasi Wyatputera usai memimpin apel gelar pasukan di alun-alun merdeka ngawi pada Kamis (22/12/2022) mengatakan, 287 personil disiagakan dititik lokasi obyek vital.
"Gereja, lokasi wisata, jalur TOL. Ini menjadi perhatian utama. Ada 88 gereja di Ngawi yang akan kita jaga dan jalur keluar TOL rawan kecelakaan," kata Dwiasi kepada SUARA INDONESIA.
Dwiasi menyebut, pihaknya juga menyiapkan beberapa pos pengamanan dan pelayanan. Pos pelayanan itu ditempatkan di lokasi yang menjadi pusat keramaian.
"2 pos pelayanan ada di rest area KM 575, 3 pos pengamanan ada di Jogorogo, Monumen Soerjo dan Alun-alun Ngawi terbesar di Jatim ini," ungkap Dwiasi.
"Pengalihan arus di lokasi wisata tidak ada, namun di alun-alun ngawi saat pergantian tahun dipastikan dilakukan pengalihan arus," tutupnya.
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Ari Hermawan |
Editor | : Imam Hairon |
Komentar & Reaksi