SUARA INDONESIA, BANJARNEGARA- Secara berturut-turut selama dua hari ini, embun es atau biasa disebut dengan embun Upas, kembali terlihat di dataran tinggi Dieng, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah. Suhu di kawasan wisata terbaik di Banjarnegara tersebut telah mencapai minus 1,2 derajat celsius.
Butiran embun tampak memutih menempel di rerumputan dan pepohonan di perkebunan warga. Tampak pula embun es juga terlihat bersinar putih bersih di area kompleks Candi Arjuna Dieng.
Fenomena langka ini tentunya akan menarik perhatian wisatawan untuk berkunjung di salah satu objek wisata andalan Kabupaten Banjarnegara.
"Sudah banyak wisatawan yang berkunjung melihat fenomena embun es kawasan wisata Dieng pada pagi ini. Biasanya mereka sengaja menginap untuk melihat fenomena langka ini," kata Ahmad Nur Fatiin, salah satu warga kepada Suara Indonesia, Kamis (20/6/2024).
Fenomena embun Upas di kawasan dataran tinggi Dieng, merupakan fenomena tahunan yang selalu menarik wisatawan untuk berkunjung, serta menikmati pemandangan alam yang indah seperti di Eropa.
"Persiapannya cukup simpel jika berkunjung saat terjadi fenomena embun es. Yakni, selain harus bangun pagi-pagi sekitar pukul 05.30, juga harus mengenakan pakaian tebal agar tidak kedinginan," imbuhnya. (*)
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Iwan Setiawan |
Editor | : Mahrus Sholih |
Komentar & Reaksi