SUARA INDONESIA

Gunakan Selebaran, PAC GP Ansor Bondowoso Sosialisasi Pencegahan Penularan PMK

Bahrullah - 05 June 2022 | 15:06 - Dibaca 1.84k kali
Komunitas Gunakan Selebaran, PAC GP Ansor Bondowoso Sosialisasi Pencegahan Penularan PMK
PAC GP Ansor Bondowoso saat ia memberikan sosialisasi pada salah satu seorang peternak di kandang sapi (Foto: BAHRULLAH/Suaraindonesia)

BONDOWOSO - Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Bondowoso melakukan edukasi pencegahan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan ternak.

Edukasi itu dilakukan oleh PAC GP Ansor Bondowoso sebagai bentuk kepedulian pada para peternak melalui selebaran yang berisi tulisan informasi seputar sosialisasi pencegahan penularan penyakit hewan sapi dan kambing tersebut.

Hal itu sebagaimana disampaikan Muhammad Irwanzah, Sekretariat PAC GP Ansor Bondowoso pada media, Minggu (5/6/2022).

Lebih lanjut, Irwan mengatakan, sosialisasi ini menjadi sangat penting, sebagai bentuk pencegahan untuk mengantisipasi PMK semakin meluas di Bondowoso.

" Selain itu, ini juga menjadi bentuk ikhtiar kita sebagai Pemuda Ansor untuk membantu pemerintah dan masyarakat," katanya.

Dia mengatakan, bantuan edukasi berupa pembinaan dan penguatan kepada para peternak, sehingga peternak juga dapat lebih memiliki pengetahuan dan juga keterampilan dalam mengantisipasi penularan PMK.

Disadari atau tidak, Bondowoso merupakan salah satu kabupaten di Jawa Timur penghasil ternak baik sapi dan kambing cukup besar, maka perlu kiranya Pemda bergerak cepat agar semua hewan ternak terselamatkan dari dari PMK.

" Jaka ini lambat penanganannya tentunya ini akan berdampak pada penurunan ekonomi di sektor peternakan," imbuhnya.

Di lain pihak, Heru Affandi, Bendahara PAC GP Ansor Bondowoso menyebut, pengawasan dan pemeriksaan hewan ternak bertujuan agar peternak tidak panik dengan adanya penyakit PMK.

" Apalagi masyarakat masih tidak semua memahami secara jelas apa sih sebenarnya PMK ini dan bagaimana mengatasinya," sebutnya.

Sementara, Sarrip salah seorang peternak sapi menyampaikan, sangat terbantu dengan adanya kegiatan sosialisasi tersebut. 

Tak hanya itu, ia juga berterimakasih telah mendapatkan sosialisasi dari PAC GP Ansor Bondowoso.

" Saya menjadi tahu lebih banyak tentang PMK, mulai dari ciri sampai penanganannya. Ini juga bagus untuk menangkal hoaks soal PMK yang bikin warga panik," pungkasnya.***


» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Bahrullah
Editor : Lutfi Hidayat

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya