JEMBER - Sejumlah mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Kabupaten Jember, Jawa Timur usai pelatihan jurnalistik di suaraindonesia.co.id gelombang 1 siap diterjunkan langsung ke lapangan untuk melakukan peliputan layaknya menjadi wartawan.
Pernyataan itu disampaikan oleh Bahrullah, panitia pelaksana pelatihan jurnalistik dan magang Suara Indonesia, usai kegiatan di depan Aula Miftahul, Universitas Islam Jember, Senin (16/11/2020).
Kata Bahrul, dengan bekal yang diberikan pemateri selama 2 hari, seperti mempersiapkan bahan berita, teknik peliputan, wawancara, penulisan, editing dan membangun jaringan diharapkan bisa mempraktekan langsung.
"Ini merupakan tindak lanjut dari pelatihan yang kita adakan selama dua hari itu. Berikutnya, mahasiswa harus benar-benar mengalami langsung," papar Bahrul.
Alumni Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Jember ini memaparkan, dari sejumlah peserta dibagi menjadi empat kelompok untuk mendapatkan bimbingan.
"Pertama ada kelompok suaraindonesia.co.id. Kedua, kelompok harian pagi Memo Timur, kelompok ketiga Kabar24.id dan keempat kelompok Jember Post," sebut Bahrul.
Sementara salah seorang mahasiswa IAIN Jember, Gufron mengaku senang mengikuti pelatihan selama dua hari itu.
Pria kelahiran asli Bondowoso ini berharap, kegiatan pelatihan jurnalistik terus diadakan secara rutin.
"Ada kesenangan yang tidak ternilai. Banyak ilmu dan pengalaman yang didapatkan dari pemateri. Semakin yakin, saya akan jadi wartawan," pungkasnya.
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Aditya Mulawarman |
Editor | : |
Komentar & Reaksi