SUARA INDONESIA

Anak Kades Juara Da'i, Bupati Hendy Berbagi Tips Agar Tetap Berprestasi

Imam Hairon - 24 May 2023 | 06:05 - Dibaca 1.29k kali
Pendidikan Anak Kades Juara Da'i, Bupati Hendy Berbagi Tips Agar Tetap Berprestasi
(Tengah) Bupati Jember Hendy Siswanto saat bersama Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa

JEMBER - Bupati Jember H.Hendy Siswanto, memberikan apresiasi kepada Danish Rajendra Wicaksono, siswa Sekolah Dasar Islam Terpadu Harapan Umat (SDIT Harum) Kalisat.

Menurut Hendy, prestasi yang didapat Danish itu tidak lepas dari peran orang tua dan guru.

Untuk itu, dirinya berbagi tips bagaimana mengawal agar anak bisa tetap berprestasi.

"Kita sebagai orang tua dan guru harus jeli dan memperhatikan lingkungannya, apa yang menjadi kesukaan anak itu," ungkap H.Hendy menjawab pertanyaan wartawan, Rabu (24/05/2023) menanggapi pertanyaan wartawan.

Sebagai pembimbing di lingkungan keluarga, peran orang tua tidak boleh memaksa anak sesuai keinginan orang tua.

"Misalkan anaknya suka bahasa inggris, terus diarahkan biasa berkomunikasi bahasa inggris," sambungnya.

Kalau suka menyanyi kata Hendy orang tua atau guru harus mengikuti dan jangan dipaksa untuk menari.

"Nyanyinya lebih banyak, gerakan dan musiknya lebih sedikit," bebernya memberikan tips.

Hendy mengakui, saat ini kebanyakan orang tua masih banyak yang memaksa anak untuk ikut sesuai kemauan orang tua.

"Ini harus begini, nilainya harus bagus. Nilai bagus itu otomatis, tidak perlu ditekan. Kita kawal, nanti akan bagus sendiri nilainya," papar orang nomor satu di Pemkab Jember ini.

Dirinya kembali menekankan orang tua tidak boleh melakukan tekanan diluar kemampuan anak.

"Kamu harus mencapai angka sekian, nilai sekian. Ini, namanya penekanan. Ini tidak boleh," pinta tokoh penggerak keinsinyuran ini.

Diberitakan sebelumnya, Danish Rajendra Wicaksono berhasil menyabet juara 1 kejuaraan pidato da'i cilik tingkat Kabupaten Jember.

Acara Kegiatan Kelompok Guru Pendidikan Agama Islam (KKG PAI) itu, diadakan di Pondok Pesantren Darus Sholah beberapa hari lalu.

Putra kepala desa Lembengan ini, berhasil tampil menjadi da'i terbaik dan berhasil memboyong piala dan piagam dari panitia.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Imam Hairon
Editor : Lukman Hadi

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV