SUARA INDONESIA

Jika Ingin Bertahan Di Masa Pademi, Dede Yusuf : Lakukan Perubahan Dan Terobosan

Satria Galih Saputra - 21 November 2020 | 22:11 - Dibaca 1.32k kali
Peristiwa Daerah Jika Ingin Bertahan Di Masa Pademi, Dede Yusuf : Lakukan Perubahan Dan Terobosan
Wakil Ketua Komisi X DPR RI, Dede Yusuf Macan Effendi,saat membuka bimbingan teknis terkait pengenalan dan pemahaman di bidang produk wisata alam

PADALARANG, Dalam pengembangan di bidang usaha dunia Pariwisata dan ekonomi kreatif di masa pandemi, diperlukan satu terobosan dan pemahaman baru bagi para pelaku usaha pariwisata dan pelaku ekonomi kreatif.

Wakil Ketua Komisi X DPR RI, Dede Yusuf Macan Effendi mengatakan ada beberapa hal dalam pemahaman baru yang harus dilakukan oleh para pelaku usaha pariwisata dan ekonomi kreatif saat ini.

Hal itu di sampaikan saat membuka bimbingan teknis terkait pengenalan dan pemahaman di bidang produk wisata alam, budaya dan buatan serta implementasi penerapan protokol kesehatan Cleanliness, Health, Safety, Environmental Sustainability (CHSE) di Padalarang, Kabupaten Bandung Barat Sabtu, (21/11/2020)

"Hal ini bertujuan untuk memberikan motivasi serta pemahaman baru terhadap penerapan protokol kesehatan (Prokes) kepada para pelaku usaha pariwisata dan ekonomi kreatif untuk melakukan perubahan jika ingin bertahan di masa pandemi." kata Dede.

Dan perubahan itu, menurut Dede, akan mengembalikan rasa percaya masyarakat bahwa kita menguasi prokes tersebut.Namun, menurut Dede, yang menjadi kendala dalam mengembangkan usaha pariwisata dan ekonomi kreatif di masa pandemi yaitu motivasi dari para pelaku usaha tersebut.

Sementara itu, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata KBB, Sri Dustirawati, mengatakan, pihaknya sangat mengapresiasi kegiatan ini. Semua pelaku wisata dan pelaku ekonomi kreatif bisa lebih mengedepankan protokol kesehatan. Tak hanya itu, pihaknya berharap kepada Komisi 10 DPR RI, agar bisa menyelenggarakan festifal budaya dan pariwisata bertaraf internasional. Karena selama ini, masyarakat luas lebih mengenal Lembang, dibandingkan Kabupaten Bandung Barat. Pungkasnya

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Satria Galih Saputra
Editor :

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV