KENDAL - Warga Sumenep Desa Bringinsari Kecamatan Sukorejo Kabupaten Kendal Jawa Tengah, dihebohkan dengan meninggalnya sosok laki-laki paruh baya yang berasal dari Dukuh Jambian Purwosari Sukorjo Kendal.
Diketahui korban yang meninggal itu bernama Widodo (35) bin Tumpuk warga Dukuh Jambian Desa Purwosari Sukorejo Kendal.
Menurut keterangan Kapolsek Sukorejo, AKP Sugeng, saat dikomfirmasi melalui sambungan seluler oleh salah seorang wartawan dari SuaraIndonesia.co.id, pada hari Rabu (24/08/2021), membenarkan adanya warga Jambian Purwosari Sukorejo yang meninggal di Desa Sumenep Bringinsari Sukorjo.
Sugeng menjelaskan, menurut keterangan sementara dari saksi yang pertama menemukan korban, bahwa saksi mengatakan kalau dirinya menemukan korban di tepi jalan di Dukuh Sumenep Bringinsari Sukorejo. Kemudian saksi itu membawa korban kerumahnya dan korban meninggal.
"Sampai saat ini kasus meninggalnya warga Jambian Purwosari itu masih dalam tahap penyidikan. Saya belum bisa memberikan keterangan lebih lanjut karena masih dalam tahap penyidikan," kata Kapolsek Sukorjo.
Sementara itu, menurut keterangan dari Sekertaris Desa Purwosari, Wahab (Ribut) mengatakan bahwa, pertama kali dirinya mengetahui kejadian itu dari salah seorang Kadusnya, ia diberi kabar oleh kadusnya itu bahwa ada warga Jambian Purwosari yang meninggal di Dukuh Sumenep Bringinsari.
“Saya tau ada kejadian itu setalah dikabari Kadus saya. Kadus saya mengatakan kalau ada warga Jambian RT 04 RW 01 Purwosari Sukorjo yang meninggal di dukuh Sumenep Bringinsari,” paparnya.
Wahab melanjutkan, menurut keterangan sementara yang diperolehnya dari beberapa warga, diduga korban meninggal karena dianiyaya. Namun dirinya juga belum bisa memastikan atas meninggalnya korban tersebut, apakah kecelakaan atau dianiyaya, karena saat ini kasus meninggalnya warga Jambian Purwosari itu masih dalam tahap penyidikan pihak kepolisian.
"Kami belum bisa memastikan atas meninggalnya korban, karena saat ini masih dalam tahap penyidikan dan pemeriksaan dari pihak kepolisian. Saat ini korban sudah diamankan oleh pihak Polsek Sukorjo dan dibawa ke Pukesmas Sukorjo untuk diperiksa atau divisum," pungkasnya.
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Amrizal Zulkarnain |
Editor | : Imam Hairon |
Komentar & Reaksi