SUARA INDONESIA

Giliran Kantor Dinas PUPR Probolinggo Didatangi Penyidik KPK

Lutfi Hidayat - 23 September 2021 | 12:09 - Dibaca 1.62k kali
Peristiwa Daerah Giliran Kantor Dinas PUPR Probolinggo Didatangi Penyidik KPK
TERTUTUP. Penyidik KPK datangi Kantor Dinas PUPR diduga berkaitan kasus jual beli jabatan di lingkungan Pemkab Probolinggo

PROBOLINGGO - Kantor Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Probolinggo didatangi belasan penyidik KPK, Kamis (23/09/2021).

Belum diketahui tujuan penyidik KPK di Kantor Dinas PUPR yang berlokasi di Jl. Panglima Sudirman, Kecamatan Kraksaan itu.

Diduga petugas antirasuah itu melakukan penggeledahan terkait pengembangan kasus suap jual beli jabatan yang menjerat Bupati Probolinggo non aktif, Puput Tantriana Sari dan suami, Hasan Aminuddin.

Dalam pantauan seluruh pegawai dinas PUPR sedang menunggu di luar ruangan, sebagian pegawai sampai ada yang tidak diijinkan masuk dan diminta menunggu di depan pintu gerbang oleh petugas Polisi yang berjaga.

Penyidik KPK mendatangi kantor PUPR dengan mengendarai 7 unit mobil, belum ada keterangan resmi terkait aktivitas penyidik KPK tersebut, dugaan penggeledahan juga dilakukan tertutup dengan penjagaan ketat.

"Perintah atasan dilarang masuk, ambil gambar juga tidak boleh," kata salah seorang personel Polisi yang melakukan penjagaan.

Hingga berita ini ditulis, penyidik KPK masih berada di kantor PUPR Pemkab Probolinggo, sesekali terpantau petugas memakai rompi KPK keluar masuk sejumlah ruangan Kantor Dinas PUPR.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Lutfi Hidayat
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya