SUARA INDONESIA

Rahmat Hidayat Djati Menyatakan Siap Berjuang Dalam KLB Asprov PSSI Jabar

Bayu Untoro - 19 November 2021 | 20:11 - Dibaca 1.16k kali
Peristiwa Daerah Rahmat Hidayat Djati Menyatakan Siap Berjuang Dalam KLB Asprov PSSI Jabar
Rahmat Hidayat Djati Calon Ketua Asprov PSSI Jabar

Bandung - Menjelang Kongres Luar Biasa (KLB) Asprov Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Jawa Barat yang rencananya akan digelar pada 27 November 2021 mendatang.

Salah satu Kandidat Calon Ketua Asprov PSSI Jabar, Rahmat Hidayat Djati (RHD) mengaku siap menghadapi rencana akan digelarnya agenda KLB tersebut.

"Alhamdulilah dengan dibantu oleh Tim yang terus menkonsolidasikan gagasan dan visi kedepan sehingga dapat berjalan sesuai rencana," ujarnya, kepada media, Jumat (19/11/2021).

Rahmat (RHD) yang menjabat sebagai Ketua Komisi II DPRD Jawa Barat itu menuturkan bahwa hingga saat ini pihaknya telah menerima gagasan itu dari Askab maupun Askot hingga Tim sepakbola di Jawa Barat.

"Menurut RHD, semua gagasan yang diterima itu nantinya akan menjadi sebuah program dalam memajukan persepakbolaan di Jawa Barat.

Menurutnya, dalam proses pemilihannya, ia menyerahkan sepenuhnya kepada orang yang telah diberi mandat dalam menentukan suara.

"Namun begitu, ia juga mengajak para voternya untuk bahu membahu dalam memperbaiki PSSI Jabar dalam meraih kejayaan dikancah sepakbola.

Rahmat mengaku bahwa jalinan komunikasi dengan para voter sudah terjalin baik, sehingga ia pun akan lebih fokus dalam meraih hasil yang maksimal pada agenda KLB nanti.

Sementara Ketua Umum PSSI, M Iriawan mengaku sangat bangga dengan banyaknya para tokoh yang ikut andil dalam pencalonan ketua Asprov PSSI Jabar.

"Menurutnya, pembinaan sepakbola harus dikelola oleh figur yang mempunyai keseriusan dan memiliki stamina serta energi yang kuat.

Di Jabar sendiri kata Iriawan banyak klub sepabola dan juga ratusan SSB yang memang sangat perlu dukungan dari Asprov PSSI Jabar.

"Harus bisa melahirkan para pemain sepakbola yang berkualitas, sehingga nantinya pesepakbola di Jabar akan menjadi profesional dan menjadi industri yang menjanjikan.

Selaku Ketum PSSI, ia ibarat sosok seorang ayah yang selalu terus mengayomi dalam konstelasi suksesnya Asprov Jabar. Maka harus bersikap netral.

"Para calon ketua tentunya merupakan putra terbaik di Jawa Barat, maka biarkanlah demokrasi PSSI Jabar berjalan mulus tanpa adanya intervensi.

Maka kata Iriawan siapapun nantinya yang bakal menjadi ketua, yang terpenting selalu
berintegritas, siap lahir batin, berkomitmen terhadap majunya prestasi sepakbola Jabar dan juga mampu bersinergi dengan pemerintah serta mempunyai ide dan gagasan yang segar.

"Maksud ide segar itu yakni berupa kompetisi meriah dan tidak memberatkam klub maupun anggota, sehingga tidak berbayar, pengelolaan sepakbola berbasis digital dan penggalangan abadi PSSI Jabar.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Bayu Untoro
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya