SUARA INDONESIA

Plat Duiker Desa Sentong Probolinggo Kembali Diperbaiki

Iwan Setiawan - 04 August 2022 | 10:08 - Dibaca 1.54k kali
Peristiwa Daerah Plat Duiker Desa Sentong Probolinggo Kembali Diperbaiki
Perbaikan Plat Duiket di jalan Desa Sentong, Kecamatan Krejengan, Kabupaten Probolinggo

KREJENGAN - Berulang kali rusak, plat duiker di jalan Desa Sentong, Kecamatan Krejengan, Kabupaten Probolinggo yang menghubungkan Kecamatan Krejengan dan Kecamatan Kraksaan kembali diperbaiki. 

Pantauan suaraindonesia.co.id, tampak para pekerja sibuk memperbaiki dan menutup separuh jalan sisi barat dan akibatnya lalu lintas kendaraan hanya bisa melewati separuh jalan sisi timur. 

Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pengerjaan Jalan dan Sumber Daya Air (PJ SDA) Kabupaten Probolinggo, Mulyono mengatakan perbaikan diperkirakan akan memakan waktu dua pekan untuk memaksimalkan hasil. 

"Untuk pengerjaannya dimulai sabtu lalu, karena rusaknya cukup parah mungkin akan sedikit memakan waktu lama. Kira-kira dua Minggu lah," ungkapnya, Kamis (04/08/2022).

Selanjutnya, ia mengaku tidak tahu pasti berapa anggaran yang diperlukan untuk perbaikan tersebut. Pasalnya perbaikan plat duiker tidak hanya di lokasi tersebut. 

"Anggaran perbaikan plat duiker tidak kami hitung per-titik. Anggaran perbaikan itu kita akumulasi dari berbagai titik," jelasnya.

Menurutnya, kerusakan plat duiker dan jalan di beberapa titik diakibatkan oleh beberapa hal. 

Salah satunya karena faktor kendaraan besar yang melintas yang seharusnya dilarang melintasi jalan tersebut.

"Namun kami tidak memiliki kewenangan untuk memberikan himbauan untuk melarang kendaraan besar melintas. Itu bukan otoritas kami di UPT PJ SDA," jelas Mulyono.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Iwan Setiawan
Editor : Lutfi Hidayat

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV