BANYUWANGI - Deni (12), pelajar SMP asal Glenmore yang hilang terseret ombak di kawasan wisata Pulau Merah, Banyuwangi, ditemukan dalam keadaan tewas.
Korban ditemukan setelah dinyatakan hilang terseret ombak saat sedang mandi di kawasan pantai tersebut pada Senin (23/1/2023) kemarin.
Kepala Pos SAR Banyuwangi, Wahyu Setya Budi mengatakan korban ditemukan pada Selasa (24/1/2023), sekitar pukul 06.30 WIB.
Korban ditemukan tak bernyawa sudah dalam kondisi terdampar di bibir pantai.
"Ditemukan oleh petugas keamanan pantai dalam kondisi sudah meninggal dunia," kata Wahyu saat dikonfirmasi wartawan.
Setelah ditemukan, korban langsung dievakuasi ke puskesmas untuk dilakukan penanganan medis. Dari puskesmas, jenazah korban dibawa pulang ke rumah.
"Dari pihak keluarga meminta untuk langsung dipulangkan agar segera dimakamkan," tukasnya.
Diberitakan sebelumnya, lima anak dilaporkan tenggelam terseret ombak di kawasan Pantai Pulau Merah, Desa Sumberagung, Kecamatan Pesanggaran, Banyuwangi, Senin (23/1/2023) sore.
Informasi yang dihimpun dari Polsek Pesanggaran, kelima anak yang terseret ombak atas nama Radit (13), Arif (13), Alif (13), Edo (13), dan Deni (12).
Peristiwa itu terjadi saat kelimanya saat sedang mandi di kawasan pantai Pulau Merah sekitar pukul 15.00 WIB.
Dari lima anak yang terseret ombak itu, empat orang anak berhasil selamat. Sementara nahas, satu anak bernama Deni (12), tidak berhasil diselamatkan dan hilang tergulung ombak.
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Muhammad Nurul Yaqin |
Editor | : Bahrullah |
Komentar & Reaksi