SUARA INDONESIA

Terkait RUU Omnibuslaw Kesehatan, IDI Datangi Cak Imin

Yuni Amalia - 19 October 2022 | 05:10 - Dibaca 1.74k kali
Peristiwa Terkait RUU Omnibuslaw Kesehatan, IDI Datangi Cak Imin
Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa, Abdul Muhaimin Iskandar (Foto: Istimewa)

JAKARTA - Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (IDI) mendatangai Wakil Ketua DPR RI Abdul Muhaimin Iskandar di Kompleks DPR Jakarta, Selasa (18/10/2022).

Rombongan dipimpin langsung Ketua Umum Dr.Moh Asin Khumaidi,Sp.OT.

Menurut Gus Muhaimin, mengkritik penyusunan RUU Omnibuslaw Kesehatan karena tidak dilibatkan.

IDI menyampaikan rasa heran, terkait penyusunan RUU Omnibuslaw Kesehatan mendadak dimasukan dalam Program Legislasi Nasional.

Dikatakan Gus Muhaimin, pihak IDI meminta kepada DPR RI untuk bisa mencarikan solusinya.

"Ya, hari ini saya menerima pengurus IDI dan membahas cukup banyak persoalan," terang Gus Muhaimin mejelaskan, sebagaimana dilansir Suara.com/Jejaring Suaraindonesia.co.id.

Dari beberapa pertemuan itu, yang paling urgent adalah terkait RUU Omnibuslaw Kesehatan.

"Mereka menyampaikan, bahwa selama ini merasa tidak dilibatkan dalam pembahasan. Tapi ujug-ujug sudah masuk Prolegnas," tambahnya.

Kata Gus Muhaimin, IDI menilai kebijakan itu terlalu buru-buru dan tidak ada koordinasi.

Dengan demikian, pihaknya merespon langsung akan menjembatani keluhan itu dengan pemerintah.

"Kami memastikan, itu bukan usul DPR, tetapi dari pihak pemerintah," tegas Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa itu.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Yuni Amalia
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV