SUARA INDONESIA

Warga Negara Rusia Meninggal di Hotel Terkenal Madiun, Penyebabnya Belum Diketahui

Redaksi - 10 November 2023 | 22:11 - Dibaca 4.26k kali
Peristiwa Warga Negara Rusia Meninggal di Hotel Terkenal Madiun, Penyebabnya Belum Diketahui
Kondisi WNA Rusia yang ditemukan meninggal di kamar Hotel Aston Madiun. (Foto: Ery Pramudya/Suara Indonesia)

MADIUN, SUARA INDONESIA- Seorang warga negara asing asal Rusia dikabarkan meninggal di salah satu hotel terkenal di Jalan Mayjend Sungkono 41, Kelurahan Nambangan Kidul, Kecamatan Manguharjo, Kota Madiun, Jawa Timur.

Namun sampai berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari polisi maupun manajemen hotel. Mereka belum memberikan tanggapan terkait meninggalnya orang asing asal Rusia tersebut.

Wartawan SuaraIndonesia.co.id yang bertugas di Madiun, berusaha mendapatkan informasi yang sahih terkait kabar tersebut. Upaya penelusuran mulai dilakukan untuk mendapatkan identitas korban.

Diketahui, korban meninggal adalah seorang laki-laki bernama Volokhov Mikhail (48) asal Rusia. Info yang didapat, korban diperkirakan meninggal hari ini, Jumat 10 November, antara pukul 06.00 sampai pukul 18.00 WIB.

Sekuriti hotel, Riza dan Hartoyo, merupakan orang pertama yang melihat kondisi warga negara asing di kamar hotelnya. Kala itu, korban dalam kondisi tengkurap tanpa busana di atas kasur. Melihat kondisi seperti itu, ia langsung melaporkan ke Polsek Manguharjo.

Tim Identifikasi dan Dokkes Polres Madiun Kota terlihat sedang melakukan olah TKP.

Selanjutnya, petugas mengevakuasi jasad korban untuk dibawa ke RS Sudono. Sampai malam ini, jenazah masih berada di RS Sudono Kota Madiun.

Sampai berita ini diturunkan, belum ada penjelasan resmi dari pihak berwenang.

Baik dari pihak hotel, kepolisian maupun PT. IMS, anak cabang dari PT INKA yang menawarkan kontrak kerjasama.

Kantor Imigrasi Madiun pun juga belum memberikan keterangan resmi terkait pengurusan jenazah. (*)

Reporter: Ery Pramudya

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Redaksi
Editor : Mahrus Sholih

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya