SUARA INDONESIA

Pasang Tiang Wifi, Lima Pekerja di Purbalingga Tersengat Listrik Berjamaah Satu Meninggal

Iwan Setiawan - 18 February 2024 | 19:02 - Dibaca 2.20k kali
Peristiwa Pasang Tiang Wifi, Lima Pekerja di Purbalingga Tersengat Listrik Berjamaah Satu Meninggal
Lima pekerja pasang kabel wifi tersengat listrik, warga bersama petugas saat mengevakuasi korban, Minggu (18/2/2024). (Foto: Istimewa)

SUARA INDONESIA, PURBALINGGA- Lima orang pekerja tersengat listrik berjamaah saat memasang tiang untuk kabel saluran internet di Desa Kajongan, Kecamatan Bojongsari, Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah, Minggu (18/2/2024).

Akibat kejadian tersebut kelima pekerja mengalami luka bakar akibat terkena sengatan listrik. Lima korban yang tergeletak di lokasi kejadian kemudian dievakuasi ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan. 

Kapolsek Bojongsari AKP Kusmono mengatakan peristiwa tersebut terjadi sekira jam 13.45 WIB. Lima pekerja tersengat listrik saat memasang tiang internet di pinggir jalan Desa Kajongan, Kecamatan Bojongsari.

Lima korban diketahui bernama Solehudi (24), Firman Nurul Hakim (21), Burhan (22), Ujang Somantri (55) dan Hildan Permana (23). Kelima korban adalah warga Jawa Barat.

"Setelah kejadian, lima korban kemudian dievakuasi ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan," jelasnya.

Disampaikan bahwa dari lima korban tersebut satu orang meninggal dunia. Korban meninggal dunia bernama Hildan Permana (23). Sedangkan empat orang lainnya masih menjalani perawatan akibat mengalami luka bakar.

"Dari pemeriksaan dokter di rumah sakit Siaga Medika Purbalingga, empat korban mengalami luka bakar sekitar 60 persen di tubuhnya dan saat ini masih menjalani perawatan," jelasnya.

Menurut keterangan saksi Sutarmo (60) warga desa setempat, para pekerja itu  melakukan pemasangan tiang jaringan wifi seluler. Tiang yang akan dipasang menyentuh kabel listrik di dekatnya. 

"Akibat menyentuh kabel tegangan tinggi para pekerja kemudian terdengar listrik dan tergeletak di sekitar lokasi. Selain itu mengakibatkan jaringan listrik padam," kata Sutarmo.(*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Iwan Setiawan
Editor : Mahrus Sholih

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV