SAMPANG, SUARAINDONESIA - Rumah Rofi’i, seorang petani tembakau yang terbuat dari kayu di Desa Anggersek, Kecamatan Camplong, Kabupaten Sampang, Jawa Timur, ludes terbakar.
Peristiwa yang terjadi sekitar pukul 08.00 Wib, Minggu (11/08/2024) kemarin ini, mengakibatkan korban mengalami kerugian hingga puluhan juta rupiah.
Kasi Operasional Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Daerah (Damkar) Kabupaten Sampang, M Maftuh Fathurrahman mengatakan, rumah tersebut terbakar saat pemilik sedang pergi ke sawah untuk mengurusi tanaman tembakaunya.
"Insiden kebakaran tersebut disertai angin kencang, sehingga merembet kemana-mana," jelasnya, Senin (12/8/2024).
Tim Damkar Sampang mengerahkan dua armada untuk menangani kebakaran tersebut. Petugas tiba di lokasi sekitar pukul 09.00 Wib. Satu jam kemudian, pada pukul 10.00 Wib, api berhasil dipadamkan. "Upaya memadamkan api yang dilakukan oleh tim sekitar satu jam lebih," tuturnya.
Menurutnya, insiden kebakaran tersebut tak sampai menimbulkan korban jiwa. Namun pemilik rumah hanya mengalami kerugian puluhan juta. "Sementara ini, kebakaran diduga karena korsleting listrik," pungkasnya. (*)
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Hoirur Rosikin |
Editor | : Mahrus Sholih |
Komentar & Reaksi