SUARA INDONESIA

Hari Kedua Nihil Pendaftar, KPU Sumenep Kembali Ingatkan Masyarakat Tetap Kondusif Jelang Pilkada 2024

Wildan Mukhlishah Sy - 28 August 2024 | 19:08 - Dibaca 1.01k kali
Politik Hari Kedua Nihil Pendaftar, KPU Sumenep Kembali Ingatkan Masyarakat Tetap Kondusif Jelang Pilkada 2024
Kantor KPU Sumenep. (Foto: Istimewa)

SUARA INDONESIA, SUMENEP - Pendaftaran Calon Kepala Daerah untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sumenep 2024, telah memasuki hari kedua, namun masih belum ada satupun bakal calon yang telah mendaftarkan diri.

Sedangkan pada hari pertama, pendaftar ke KPU Sumenep juga diketahui nihil, Selasa (27/08/2024) kemarin.

Hal itu diungkapkan langsung oleh Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sumenep, Nurussyamsi, saat dikonfirmasi oleh Suaraindonesia.co.id. "Nihil, tidak ada pendaftar," ucapnya, saat dikonfirmasi melalui sambungan WhatsApp.

Nurussyamsi mengaku, pihaknya tidak mengetahui alasan pasti, penyebab belum adanya calon kepala daerah yang mendaftarkan diri di hari pertama pendaftaran ini.

"Tidak bisa dijelaskan, karena kami tidak tahu juga kenapa hari pertama tidak ada pendaftar," tambahnya.

Kendati demikian, dirinya meminta masyarakat tetap menjaga persatuan dan kondusifitas di tengah dinamika politik jelang Pilkada 2024,

Ia juga berharap semua lapisan masyarakat mau bergerak bersama KPU untuk menyukseskan seluruh tahapan pemilu, dari masa pendaftaran yang telah dimulai hari ini, hingga pascapencoblosan pada November 2024 mendatang.

"Mari hadapi Pilkada Serentak 2024 ini dengan hati yang bersih dan riang gembira," tutupnya. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Wildan Mukhlishah Sy
Editor : Mahrus Sholih

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV