SUARA INDONESIA

Nyaris Ricuh! Kantor Dinsos P3A Sumenep Dilempari Telur Busuk oleh Massa Himpass

Wildan Mukhlishah Sy - 31 October 2023 | 15:10 - Dibaca 1.08k kali
News Nyaris Ricuh! Kantor Dinsos P3A Sumenep Dilempari Telur Busuk oleh Massa Himpass
Massa Demonstrasi (Foto: Wildan/suaraindonesia.co.id)

SUMENEP, Suaraindonesia.co.idHimpunan Mahasiswa Kepulauan Sapeken (Himpass) menggelar aksi unjuk rasa di Kantor Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos P3A) Sumenep,  Selasa (31/10/2023). Bahkan, massa melempari telur busuk kantor OPD tersebut. 

Himpass  menilai, tindakan itu juga sebagai presentasi atas busuknya kinerja Dinsos P3A Sumenep dalam menangani berbagai permasalahan yang terjadi, terutama yang berkaitan dengan kekerasan perempuan dan anak. 

Korlap Aksi Andy Papa menjelaskan, aksi melempar telur busuk dilakukan setelah semua anggotanya kecewa, karena tidak ditemui secara langsung oleh Kepala Dinsos P3A Sumenep Dzulkarnain. 

"Padahal kami kesini untuk menyampaikan persoalan-persoalan yang selama ini masih belum bisa diselesaikan oleh Dinsos," ujarnya. 

Sebelum melemparkan telur busuk, massa aksi Himpass berorasi secara bergantian di depan Kantor Dinsos P3A dengan kawalan ketat aparat kepolisian.

Usai berorasi, mereka mencoba masuk ke dalam kantor Dinsos P3A dan nyaris ricuh. Namun, hal itu bisa dikendalikan.

Kemudian berhasil masuk namun hanya di halaman kantor Dinsos PA3. Inginnya mereka langsung ke ruangan Kepala Dinsos P3A untuk bertemu langsung.

Karena belum juga bisa masuk ke ruangannya, massa aksi akhirnya memilih untuk keluar kembali ke depan kantor dinas tersebut dan melemparkan telur busuk itu.

Sekedar diketahui, beberapa tuntutan yang diajukan oleh massa aksi tersebut diantaranya, Bupati harus mengevaluasi Dinsos P3A Sumenep. Selanjutnya kejelasan mengenai bantuan mobil dari KEI, yang sampai hari ini belum didistribusikan kepada penerima. 

Selain itu, Himpass menilai terdapat indikasi monopoli anggaran dengan jumlah fantastik  yang dilakukan oleh Kepala Dinsos P3A, serta konstituennya secara terencana dan beberapa hal lainnya. 

Sementara Kabid Rehabilitasi Sosial Dinsos P3A Sumenep  Fajarisman mengungkapkan, dirinya tidak bisa memberikan banyak komentar. Karena hal tersebut merupakan ranah dan wewenang Kepala Dinas. 

Dia mengaku hanya ditugaskan untuk menyampaikan, bahwa Kepala Dinas sedang bertugas mengikuti Rapat Paripurna di Gedung DPRD. 

"Selebihnya bukan kapasitas saya untuk menjawab," katanya. 

Dikonfirmasi secara terpisah, Kelapa Dinsos P3A Sumenep Dzulkarnain, masih belum memberikan respon apapun saat dikonfirmasi oleh Suaraindonesia.co.id melalui Whats App. (*)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Wildan Mukhlishah Sy
Editor : Danu Sukendro

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV