Blitar - Pemerintah Kabupaten Blitar melalui Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ngudi Waluyo Wlingi menggelar acara sosialisasi tentang pedoman pengelolaan pedoman pengelolaan keuangan Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) dalam bentuk sistem aplikasi e-BLUD di Ruang Perdana Pemkab Lama, Kamis (22/04/2021).
Dalam sambutannya, Bupati Blitar Rini Syarifah berharap dengan menerapkan e-BLUD segala bentuk pelayanan maupun tata kelola keuangan suatu lembaga bisa menjadi lebih baik, berkesinambungan dan mampu berdaya saing di tengah tuntutan perkembangan zaman yang serba modern.
"Pelaksanaan sosialisasi kali ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang benar bagi seluruh stakeholder tentang peran dan tanggung jawab masing-masing dalam proses pengelolaan keuangan BLUD," kata Rini saat ditemui Suara Indonesia di Ruang Perdana Kamis.
Mak Rini, sapaan akrab Bupati Blitar mengatakan, sistem aplikasi e-BLUD menjadi sistem yang mendokumentasikan administrasi perencanaan, penganggaran, pelaksanaan, penatausahaan pertanggung jawaban, serta pelaporan keuangan BLUD secara real time. Sehingga pelaporannya lebih cepat dan transparan.
"Sistem aplikasi e-BLUD dirancang secara online untuk memudahkan pengguna dalam mengakses data dimana dan kapan saja berdasarkan manajemen user yang sistematis sesuai tugas dan fungsinya sebagai pengelola keuangan BLUD. Saya berharap, dalam penyelenggaraan BLUD agar optimal dan ideal," imbuhnya.
Disamping itu, orang nomor satu di Kabupaten Blitar juga berpesan kepada RSUD Ngudi Waluyo Wlingi terus berbenah meningkatkan mutu pelayanan agar masyarakat merasa nyaman dan puas ketika datang ke rumah sakit daerah.
Sementara itu, Direktur RSUD Ngudi Waluyo Wlingi, Endah Woro Utami berharap dengan adanya sosialisasi seperti ini dapat menambah wawasan dan melahirkan sistem pengelolaan keuangan berstandar sesuai aplikasi e-BLUD.
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Aris Danu |
Editor | : Wildan Muklishah |
Komentar & Reaksi