SUARA INDONESIA

Tingkatkan Kualitas SDM, UIN Malang Gelar Pembinaan Mental dan Spiritual

Aris Danu - 19 May 2021 | 19:05 - Dibaca 1.01k kali
Peristiwa Daerah Tingkatkan Kualitas SDM, UIN Malang Gelar Pembinaan Mental dan Spiritual
Kuliah tamu UIN Malang Pembinaan Mental dan Spirtual ASN UIN Malik Ibrahim Malang

MALANG - Universitas Islam Negeri Malik Ibrahim Malang (UIN Maliki Malang) gelar pembinaan mental dan spiritual keluarga besar Besar UIN Maliki Malang bertajuk "ASN Moderat Indonesia Hebat" yang digelar secara virtual pada Rabu (19/5/2021).

Dalam sambutannya, Rektor UIN Maliki Malang, Prof. Dr. H. Abdul Haris mengucapkan rasa syukur lantaran semua pihak masih bisa mengikuti kegiatan daring utamanya di momen Hari Raya Idul Fitri 1442 H/2021.

"Alhamdulillah pagi ini bisa bertemu meski secara virtual. Meski demikian, diharapkan tidak mengurangi makna silaturahmi kita. Mengingat substansi kegiatan ini adalah halal bi halal. Mudah-mudahan membawa kebaikan khususnya untuk UIN," ujarnya

Lebih jauh, tugas pokok melaksanakan tridarma Perguruan Tinggi (PT) ialah inovasi arus utama peningkatan kualitas SDM.

"Beberapa inovasi yang terus diwujudkan oleh UIN diantaranya bertambah Guru Besar sejak 3 tahun terakhir sebanyak 19 Guru Besar hingga menerapkan konsep Smart and Green Islamic University untuk pengembangan kampus," tuturnya.

Selain itu lanjutnya, beberapa upaya sudah dilakukan untuk menguatkan SDM sehingga akan menghasilkan SDM alumni UIN yang berkualitas tinggi.

"Kedepan UIN akan mengembangkan kerjasama dengan lembaga dan perorangan yang relevan dengan PT langsung maupun lembaga pendukung sehingga UIN bisa menjadi PT terbaik di dunia dan akhirat," tukasnya

Perlu diketahui, acara tersebut diikuti ratusan peserta melalui Zoom Meeting ini dihadiri Menteri Agama Republik Indonesia, Yaqut Cholil Qoumas dan Pengasuh Pondok Pesantren Bumi Sholawat Sidoarjo KH. Agoes Ali Masyhuri.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Aris Danu
Editor : Nanang Habibi

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya