SUARA INDONESIA

Tiang Telkom di Desa Aeng Sareh Sampang Roboh Bikin Macet Jalan

Hoirur Rosikin - 14 July 2023 | 21:07 - Dibaca 922 kali
Peristiwa Daerah Tiang Telkom di Desa Aeng Sareh Sampang Roboh Bikin Macet Jalan
Lokasi Kejadian Jl. Rajawali Sampang (Foto; Hoirur Rosikin/Suaraindonesia.co.id)

SAMPANG, Suaraindonesia.co.id - Tiang Telkom di Jalan Rajawali, Desa Aeng Sareh, Sampang roboh karena kabel tersangkut mobil box sampai menghalangi jalan membuat pengendara terganggu.

Menurut warga setempat, Toha (46) mengatakan, kabel tiang Telkom tersangkut dan tertarik mobil box roda 6.

"Pada akhirnya tiang tertarik kabel dan roboh," ujarnya, Kamis (13/07/2023).

Sementara KBO Lantas Sampang, IPDA Syafriwanto menjelaskan, pihaknya bergerak cepat setelah mendapat laporan dari masyarakat.

Ia mengatakan, bersama petugas setempat melakukan pengaturan arus lalu lintas yang sempat membuat macet.

"Saat ini jalan sudah kembali aman dan lancar," tegasnya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Hoirur Rosikin
Editor : Lukman Hadi

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV