SUARA INDONESIA

Dorong Pariwisata dan Inovasi Teknologi: Langkah Baru Kota Bontang Menuju Transformasi

Mohamad Alawi - 06 August 2024 | 13:08 - Dibaca 62 kali
Advertorial Dorong Pariwisata dan Inovasi Teknologi: Langkah Baru Kota Bontang Menuju Transformasi
Anggota DPRD Kota Bontang Adrofdita. (Foto: Alawi/Suara Indonesia)

SUARA INDONESIA, BONTANG - Kota Bontang tengah bersiap menghadapi fase baru dalam pengembangannya, terutama di sektor pariwisata dan sumber daya manusia. 

Menanggapi hal tersebut, Anggota DPRD Kota Bontang Adrofdita mengatakan, bahwa akan ada percepatan pengembangan pariwisata sebagai bentuk transformasi kedua setelah hilirisasi. Langkah ini akan dirinci lebih lanjut dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Bontang.

Menurut Adrofdita, setiap kepala daerah nantinya akan menambahkan fokus baru yang lebih rinci dalam RPJMD mereka. “Berarti semua kepala daerah nanti itu akan ada fokus tambahan yang mereka akan masukkan dan uraikan di RPJMD-nya,” ujar Adrofdita. 

Pernyataan itu menunjukkan komitmen kuat dari pemerintah daerah untuk mempercepat pertumbuhan sektor pariwisata sebagai bagian dari upaya diversifikasi ekonomi. Tidak hanya pariwisata, transformasi lainnya yang sedang dipersiapkan adalah pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM). 

Adrofdita menekankan bahwa Kota Bontang memiliki potensi unik dengan kehadiran dua perusahaan besar, yaitu PT Pupuk Kalimantan Timur (PKT) dan PT Badak NGL. Kondisi ini memberikan peluang besar untuk pengembangan lebih lanjut, termasuk rencana mendirikan Science Techno Park (STP) atau Taman Sains dan Teknologi.

"Techno Park itu nanti akan memfasilitasi pendidikan vokasi. Anak-anak kita bisa sekolah di situ, dengan spesifikasi potensi yang ada di Kota Bontang,” terang Adrofdita. 

Ia menjelaskan, bahwa Techno Park akan menjadi pusat pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang menggabungkan berbagai elemen penting seperti industri, perguruan tinggi, pusat riset, dan kewirausahaan.

Selain menjadi pusat pendidikan dan riset, Techno Park ini juga diharapkan dapat menjadi daya tarik wisata edukasi, memberikan peluang bagi anak-anak Bontang untuk belajar dan berinovasi sesuai dengan potensi lokal. “Kita ada ide mau buat Techno Park yang akan dibandingkan dengan edu wisata nanti,” ujarnya.

Adrofdita, yang juga menjabat sebagai Ketua Panitia Khusus (Pansus) Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kota Bontang tahun 2025-2045 ini juga menekankan pentingnya mempercepat pembangunan pariwisata di Kota Bontang. 

Ia menyebut, meskipun sudah ada upaya untuk mengembangkan sektor ini, namun percepatan dianggap perlu untuk mencapai target yang telah ditetapkan, sejalan dengan tagline “Bontang Sentosa”.

"Nanti akan digenjot pembangunan pariwisata Bontang. Jadi selama ini kan ada pembangunan pariwisata. Tapi ada penekanan prioritas,” jelas Adrofdita. 

Penegasan ini menunjukkan bahwa sektor pariwisata akan menjadi salah satu prioritas utama dalam pembangunan jangka menengah dan panjang di Kota Bontang.

Upaya mengembangkan Techno Park tidak hanya sebatas pada pendidikan vokasi dan riset, tetapi juga mengintegrasikan pariwisata sebagai bagian dari inovasi ini. 

Adrofdita berharap Techno Park dapat menjadi destinasi wisata edukatif yang menarik tidak hanya bagi masyarakat lokal tetapi juga pengunjung dari luar daerah dan bahkan internasional.

Dengan adanya Techno Park, Kota Bontang diharapkan mampu menciptakan lapangan kerja baru, meningkatkan kualitas sumber daya manusia, dan memperkuat sektor pariwisata sebagai bagian dari diversifikasi ekonomi. “Techno Park bisa menjadi agen pariwisata nanti,” terang Adrofdita.

Pengembangan pariwisata dan inovasi teknologi di Kota Bontang merupakan bagian dari strategi jangka panjang untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Langkah-langkah ini mencerminkan visi Kota Bontang untuk menjadi kota yang mandiri, berdaya saing, dan berkelanjutan. 

Dengan memanfaatkan potensi lokal yang ada, Bontang dapat mempercepat transformasi ekonominya dan membuka peluang baru bagi generasi muda serta masyarakat setempat.

Seiring dengan komitmen yang kuat dari pemerintah daerah dan dukungan masyarakat, transformasi ini diharapkan dapat terealisasi dengan baik dan membawa Kota Bontang menuju masa depan yang lebih cerah dan sejahtera. (Adv)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Mohamad Alawi
Editor : Satria Galih Saputra

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV