SUARA INDONESIA, CILACAP - Puluhan atlet disabilitas di Cilacap, Jawa Tengah bakal mengikuti seleksi daerah (selekda) yang digelar National Paralympic Committee Indonesia (NPCI) Jawa Tengah di Solo pada 7 Mei 2024.
Selekda tersebut untuk menjaring para atlet dalam rangka menghadapi Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XVII 2024 yang rencananya diselenggarakan di Medan, Sumatera Utara (Sumut).
Sudarno selaku Ketua Nasional Paralympic Commite Indonesia (NPCI) Kabupaten Cilacap mengatakan, kontingen dari Cilacap yang diberangkatkan ada 84 orang. Dari jumlah itu, 70 orang diantaranya merupakan atlet.
"Tahun kemarin kita menyumbang ke 2 medali terbanyak di Jawa Tengah dan yang lolos ke Peparnas Papua 25 orang. Untuk tahun ini targetnya meloloskan atlet sebanyak mungkin," ujarnya kepada awak media di Kantor Sekretariat NPCI Cilacap, Selasa (5/3/2024).
Mereka nantinya diketahui akan bersaing menunjukkan kemampuan terbaiknya pada masing-masing cabang olahraga yang akan dipertandingkan pada selekda NPCI Jateng.
Sementara itu, Dewan Pertimbangan NPCI Kabupaten Cilacap Priyano menyampaikan, ada 8 cabang olahraga yang diikutkan dalam kompetisi tersebut diantaranya atletik, renang, bulutangkis, tenis meja, angkat berat, catur, lawn bowls dan taekwondo.
"8 cabang olahraga ini dari 13 Cabor. Minus Cabor bowling, balap sepeda, boccia dan tenis lapangan. Untuk unggulan seperti renang, atletik, tenis meja dan di Porprov kemarin kita mendapat juara umum dan peringkat ke 2 atletik se-Jawa Tengah," ungkapnya.
Sementara dalam menghadapi seleksi daerah (selekda), pihaknya mengaku sudah melakukan sejumlah persiapan. Salah satunya rutin melakukan latihan di masing-masing daerah.
"Kita rutin latihan. Ada pembinaan jangka panjang juga yang dibiayai setiap bulannya dan mereka latihan di sentra masing-masing. Seperti renang ada di Sampang, taekwondo di Cilacap, dan lainnya," katanya.
"Harapannya dengan adanya kompetisi ini, teman-teman atlet terus bersemangat dan berlatih keras. Intinya setiap usaha pasti ada hasilnya," pungkas Priyano. (*)
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Satria Galih Saputra |
Editor | : Mahrus Sholih |
Komentar & Reaksi