LAMONGAN - Dalam rangka memperingati HUT ke 65 Lalu Lintas. Satlantas Polres Lamongan bekerjasama dengan Kodim 0812, Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Paciran dan LSM Cakrawala Keadilan melaksanakan bakti sosial bersih - bersih pantai, Sabtu (12/9/2020).
Selain aksi bersih - bersih pantai Boom Paciran. Dalam rangka HUT ke 65 Lalu Lintas. Satlantas Polres Lamongan juga melakukan bakti sosial bagi bagi sembako kepada jamaah Masjid At-Taqwa.
Kasatlantas Polres Lamongan, AKP Danu Anindhito Kuncoro Putro mengatakan, aksi bersih bersih sampah di area pantai boom, dilakukan dengan tujuan agar tidak terjadi pencemaran lingkungan sekitar pantai.
"Kami juga melakukan aksi bersih bersih dan memberikan bantuan peralat kebersihan kepada Takmir masjid At-Taqwa Paciran. Seperti peralatan pembersihan sampah, yang juga diberikan kepada tokoh masyarakat dan kelompok masyarakat peduli lingkungan yaitu LSM Cakrawala Keadilan," kata Alumnus Akademi Kepolisian 2008 ini.
Tidak hanya baksos, ujar Danu, kami juga melaksanakan sosialisasi Intruksi Presiden Nomor 6 Tahun 2020 tentang Peningkatan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan Dalam Pencegahan dan Pengendalian Virus Corona 2019 (Covid-19).
"Kepada warga sekitar pantai kami juga mengimbau agar tetap menjaga kebersihan dan selalu mematuhi protokol kesehatan dengan cara menggunakan masker, selalu mencuci tangan serta menjaga jarak," pungkas mantan Kasatlantas Polres Bangkalan ini.
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Gito Wahyudi |
Editor | : |
Komentar & Reaksi