Di Tolitoli Kasus Baru Positif Covid-19 Bertambah 1 Orang
Imam Hairon
- 29 September 2020 | 18:09 - Dibaca 1.15k kali
Peristiwa Daerah
Foto : Juru bicara Gugus tugas percepatan dan penanganan covid-19 Tolitoli Arham Jacub.
TOLITOLI - Melalui juru bicara gugus tugas percepatan dan penganganan Covid-19, di Kabupaten Tolitoli, Provinsi Sulawesi Tengah kasus baru terkonfirmasi positif Corona bertambah satu orang, Selasa (29/9/2020).
Arham Jacub selaku Juru Bicara kepada suaraindonesia.co.id mengatakan, dengan bertambahnya kasus baru Covid tersebut sehingga total terkonfirmasi positif sebanyak empat orang.
"Kali ini kita ketambahan satu orang kasus Covid-19 baru, berasal dari Pembatasan kegiatan masyarakat (PKM) kecamatan Baolan," kata Arham.
Menurutnya, pasien Covid tersebut berasal dari Kelurahan Tuweley yang masih berusia 13 tahun dan saat ini dirawat di ruang isolasi RSU Mokopido Tolitoli.
Sebelumnya, belum lama ini pasien diketahui memiliki riwayat perjalanan dari wilayah zona merah, mengingat umurnya yang masih usia dini sehingga pihak Dinas Kesehatan setempat menganggap perlu untuk dilakukan perawatan di RS.
Arham berharap, kepada seluruh masyarakat untuk tetap mematuhi anjuran protokoler kesehatan agar tidak terjadi lagi kasus baru covid-19 di Tolitoli. (Arya)
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta |
: Imam Hairon |
Editor |
: |
Komentar & Reaksi