LHOKSEUMAWE – Pembangunan tanggul pantai Cunda – Meuraksa sangat bermanfaat bagi masyarakat, karena dengan andanya tanggul tersebut warga setempat tidak takut lagi terjadi abrasi pantai, kemudian masyarakat bisa melintas dan melihat panorama laut yang akan menjadi objek wisata baru di Kota Lhokseumawe
Salah seorang warga Lhokseumawe Sarjani kepada media ini, Jumat (5/2/2020) mengatakan, dengan adanya tanggul tersebut masyarakat disini tidak khawatir lagi akan terjadinya abrasi apalagi saat air pasang surut.
“Pembangunan tanggul tersebut begitu bermanfaat bagi masyarakat yang berada di pesisir pantai Cunda-Meuraksa di saat terjadi gelombang tinggi. Oleh karena itu, kita berharap kepada pemerintah untuk melanjutkan pembangunan tanggul tersebut,” ungkapnya.
Selanjutnya ia mengatakan, selain itu pembangunan tanggul tersebut juga akan menjadi salah satu destinasi wisata baru di Kota Lhokseumawe yang akan dikunjungi banyak warga.
“Saya pribadi mengucapkan ribuan terima kasih kepada pemerintah khususnya pemerintah Kota Lhokseumawe yang telah bersusah payah membangun tanggul Cunda-Meuraksa, semoga di tahun ini pembangunan tanggul tersebut berkelanjutan,” ucapnya. (Mulyadi)
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : |
Editor | : |
Komentar & Reaksi