SUARA INDONESIA

Terkait Pembangunan JUT Desa Sumbersari Jombang , DPMD Berikan Penjelasan

Gono Dwi Santoso - 02 March 2022 | 17:03 - Dibaca 1.87k kali
Peristiwa Daerah Terkait  Pembangunan JUT Desa Sumbersari Jombang , DPMD Berikan Penjelasan
Jalan Usaha Tani desa sumbersari kecamatan Megaluh Kabupaten Jombang,yang retak belum setahun dikerjakan, Rabu (02/03/2022).

JOMBANG - Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Jombang, akhirnya memberikan penjeasan, terkait  polemik pembangunan Jalam Usaha Tani (JUT)  berupa pembangunan fisik cor beton jalan di Dusun Sumbersari, Desa Sumbersari, Kecamatan Megaluh, Kabupaten Jombang, Rabu (02/03/2022).

Dikonfirmasi via selulernya, Kepala Bidang (Kabid) Pembangunan Desa Evi mengatakan, untuk paket pekerjaan JUT yang berada di Desa Sumbersari, pihaknya kan melakukan pengechekan terlebih dahulu, untuk memastikan pelaksanaan Monitoring Evaluasi.

"Iya, jadi nanti kita cek dulu, apakah sudah pernah dilakukan Monev atau belum," terangnya.

Dari pantauan di lokasi pekerjaan sebelumnya, telah nampak bahwa urugan tanah bawah cor beton jalan usaha tani itu dirasa kurang maksimal pemadatannya.

"Terkait obyek pekerjaan yang di Sumbersari sudah pernah menjadi pemeriksaan beberapa waktu yang lalu" ucapnya.

Selain itu, sejumlah masyarakat menilai rusaknya jalan cor beton yang belum genap satu tahun tersebut, diduga karena metode pelaksanaan yang tidak sesuai saat proses pengerjaan.

Namun dirinya menyampaikan, menurut hasil pantauan, hal tersebut diperkirakan karena JUT  belum memiliki ada TPT  dan kondisi bangunan ada yang tergerus air di beberapa titik.

"Saat melihat di lokasi ditemukan, bahwa metode pelaksanaan untuk dilatasi cor beton jalan itu sengaja dihiraukan oleh TPK Desa.Inggih betul memang kondisi dilatasinya kurang sempurna," tegasnya.

Dikonfirmasi terpisah via seluler, Kadis Inspektorat Kabupaten Jombang Eka menjelaskan, pihaknya akan melakukan pengechekan leboh dulu, apakah proyek tersebut telah masuk dalam pemeriksaan BPK atau belum.

"Saya cek dulu apa sudah masuk dipemeriksaan BPK atau belum, ya minta waktu," jawab Kadis Inspektorat singkat. (Will/Gono)


» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Gono Dwi Santoso
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV