SUARA INDONESIA

Bupati Pastikan Jajanan Takjil di Kota Mukomuko Aman Untuk Dikonsumsi

Robianto - 11 April 2022 | 23:04 - Dibaca 1.25k kali
Peristiwa Daerah Bupati Pastikan Jajanan Takjil di Kota Mukomuko Aman Untuk Dikonsumsi
BPOM memperlihatkan hasil pengecekan jajanan takjil kepada Bupati Mukomuko

MUKOMUKO- Bupati Kabupaten Mukomuko, H Sapuan, memastikan jika jajanan takjil yang dijual masyarakat di wilayah Kecamatan Kota Kabupaten Mukomuko aman untuk dikonsumsi warga yang membeli takjil untuk berbuka puasa.

Kepastian jajanan takjil aman untuk dikonsumsi tersebut didapat setelah Bupati bersama Ketua TP-PKK Mukomuko, Sekda, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) serta Dinas Kesehatan Mukomuko dan Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) Bengkulu melakukan pengecekan terhadap beberapa jenis takjil yang dijual masyarakat di kota Mukomuko, pada Senin (11/4/2022).

"Setelah dilakukan pengecekan oleh BPOM terhadap beberapa jenis takjil yang dijual masyarakat. Tidak ditemukan jajanan takjil yang mengandung Formalin ataupun zat-zat berbahaya. Jadi, takjil yang dijual dan beredar di Kota Mukomuko, aman untuk dikonsumsi masyarakat yang membeli takjil untuk berbuka puasa," tegas Bupati.

Lebih lanjut dikatakan Bupati Mukomuko itu, pengecekan terhadap berbagai macam tajil tersebut sangat penting. Karna Pemerintah Daerah harus memastikan jika dalam setiap takjil yang dijual, bebas dari bahan-bahan berbahaya yang dapat merusak keshatan.

Bupati Mukomuko juga mengapresiasi para penjual takjil yang tidak memasukan bahan zat-zat berbahaya kedalam aneka jenis tajil yang dijualnya.

"Terimakasih kepada pihak BPOM. Karna apa yang dilakukan BPOM ini sangat membantu Pemerintah Daerah. Sore ini, selain dari kita memastikan jajanan takjil aman untuk dikonsumsi, saya mengapresiasi para penjual takjil yang pintar dan penuh kesadaran tidak menggunakan dan memasukan zat-zat berbahaya kedalam dagangannya, sekali lagi, saya apresiasi hal tersebut," ucap Sapuan.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Robianto
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya