SUARA INDONESIA

Launching J-BANGGA, DP3AKB Optimlakan Peran Keluarga dalam Penurunan Angka Stunting

Wildan Mukhlishah Sy - 07 July 2022 | 17:07 - Dibaca 5.71k kali
Peristiwa Daerah Launching J-BANGGA, DP3AKB Optimlakan Peran Keluarga dalam Penurunan Angka Stunting
Launching aplikasi J-BANGGA di Lantai F1 Lippo Plaza Jember, Kamis (7/7/2022). Foto: Istimewa.

JEMBER- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jember melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB), melaunching aplikasi Jember Membangun Melalui Keluarga (J-BANGGA) di Lantai 1F area Lippo Plaza Jember, Kamis (7/7/2022).

Hal tersebut merupakan salah satu bentuk dari upaya DP3AKB Jember, dalam mengoptimalkan pelayanannya kepada masyarakat, terlebih untuk memberdayakan peran keluarga dalam menurunkan angka stunting.

Kepala DP3AKB Jember Suprihandoko menyampaikan, pihaknya menyadari keluarga merupakan lembaga dan lingkungan pertama, yang memiliki peran penting dalam membentuk kepribadian, serta tumbuh kembang anak sejak dini.

Atas hal tersebut, pihaknya berusaha untuk menghadirkan inovasi baru dalam upaya pemberdayaan perempuan, perlindungan anak dan keluagra berencana dengan membuka layanan konsultasi yang nantinya akan bersinergi bersama sejumlah dinas terkait.

“Disini kita akan membuka layanan konsultasi terkait banyak hal tentang keluarga, pengembangan gizi dan beberapa lainnya. Tentu kami akan menggandeng sejumlah dinas terkait dalam program ini,” ungkapnya dalam laporan yang dipaparkan.

Dirinya menyebutkan, terdapat sejumlah layanan yang dapat diakses dalam apilikasi tersebut.

Diantaranya, J-PEREMPUAN BERDAYA yang berisikan layanan Konsultasi Edukasi Pengurus Utamaan Gender (PUG). Termasuk di dalamnya, konsultasi terkait kekerasan terhadap perempuan, penigkatan perempuan di sejumah bidang dan Konsultasi Forum Publik untuk Kesetaraan Perempuan dan Anak (PUSPA).

Tak hanya itu, pelayanan seperti konsultasi pendidikan anak, taman baca, pendewasaan usia perkawinan, konsultasi calon pengantin hingga konsultasi ketahanan keluarga, bisa didapatkan dalam aplikasi online tersebut.

Sementara itu, Bupati Jember Hendy Siswanto mengatakan, launching aplikasi J-BANGGA menjadi salah satu strategi Pemkab Jember dalam menurunkan angka stunting dengan menekankan pada poin edukasi terhadap pihak yang bersangkutan.

Menurutnya ada tiga poin penting dari inovasi yang dicetuskan oleh DP3AKB melalui aplikasi J-BANGGA, yakni persoalan mengenai pernikahan dini, perlindungan bagi perempuan dan anak, serta peran keluarga dalam menciptakan generasi penerus bangsa yang memiliki kompetensi baik.

“Ada tiga poin di dalamnya, di situ juga dilayani komunikasi tentang semua persoalan perempuan, anak dan keluarga,” katanya, saat diwawancarai oleh media setelah launching aplikasi J-BANGGA.

Sekedar diketahui, jumlah stunting di Kabupaten Jember saat ini berada pada angka 11 persen, yang mana telah di bawah angka rata-rata stunting nasional yakni 14r persen.




» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Wildan Mukhlishah Sy
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya