SUARA INDONESIA

BMKG Sebut Saat Ini Sumenep Masuk Musim Pancaroba, Waspadai Hal Berikut! 

Wildan Mukhlishah Sy - 02 May 2023 | 10:05 - Dibaca 1.81k kali
Peristiwa Daerah BMKG Sebut Saat Ini Sumenep Masuk Musim Pancaroba, Waspadai Hal Berikut! 
Rilis cuaca BMKG. Foto: Istimewa

SUMENEP- Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Sumenep, memperkirakan antara Bulan April-Mei akan memasuki masa transisi pergantian cuaca atau pancaroba, yakni dari musim penghujan menuju kemarau, Selasa (2/5/2023). 

Kepala BMKG Sumenep Usman Khalid menjelaskan, dalam rentan waktu tersebut memang cuaca sangat tidak menentu, sewaktu-waktu matahari akan terasa terik, kemudian turun hujan deras dan kembali panas lagi. 

"Saat ini, untuk wilayah Jawa Timur, termasuk Sumenep sedang mengalami pancaroba," jelasnya, saat dikonfirmasi oleh suaraindonesia.co.id, melalui sambungan telpon. 

Menurutnya, dengan perubahan cuaca yang singkat itu, maka suasana akan terasa semakin gerah dan membuat masyarakat rentan mengalami dehidrasi. 

Untuk itu, pihaknya memberikan himbauan agar masyarakat senantiasa mengkonsumsi air putih dalam kadar yang cukup, demi menghindari terjadinya kondisi tubuh yang kurang cairan. 

"Di saat seperti ini, biasanya akan terasa semakin gerah. Jadi kami mengingatkan agar masyarakat mengkonsumsi air putih, agar tidak dehidrasi," ucapnya. 

Ia juga menjelaskan, suhu tertinggi di Kabupaten Sumenep sejauh ini adalah 38° celcius.

Maka, kata Usman, bagi masyarakat yang hendak melakukan aktivitas di luar ruangan, agar selalu menggunakan alat pelindung dari paparan sinar matahari. 

"Sebisa mungkin menggunakan pelindung dari sinar matahari langsung," lanjutnya. 

Untuk potensi bencana yang perlu diwaspadai saat pancaroba, dirinya menjabarkan antara lain adalah hujan deras, angin kencang, puting beliung hingga pohon tumbang. 

Sedangkan terkait kondisi gelombang air laut, menurutnya hingga saat ini masih terbilang aman bagi nelayan atau kapal dan perahu untuk berlayar. 

"Himbauannya tentu agar masyarakat bisa terus waspada dan berhati-hati," tandasnya. 

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Wildan Mukhlishah Sy
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya