SUARA INDONESIA

Jiwa Kemanusiaan Kasatlantas Polres Lamongan Terenyuh Lihat Nasib Bayi Malang Ini

M Nur Ali Zulfikar - 08 December 2020 | 16:12 - Dibaca 3.77k kali
TNI/Polri Jiwa Kemanusiaan Kasatlantas Polres Lamongan Terenyuh Lihat Nasib Bayi Malang Ini
AKP Fybrien Senja Indah Lestari menggendong Bayi Alka

LAMONGAN - Kasat Lantas Polres Lamongan AKP Fybrien Senja Indah Lestari mempunyai kepedulian dan jiwa kemanusiaan yang tinggi. Setelah beberapa waktu lalu memberikan bantuan kepada pelajar SD yang memiliki keterbatasan fisik.

Alumnus Akademi Kepolisian 2012 ini, sekarang merasa iba dan kasihan yang dalam kepada seorang bayi berusia 1 bulan yang baru saja dibuang oleh orang tua yang tidak bertanggung jawab.

Bayi yang bernama Alka itu ditemukan dalam sebuah kardus di depan salah satu rumah warga di Desa Tambakboyo, Kecamatan Tikung, Senin, (7/12/2020), dinihari.

Polwan cantik 28 tahun itu, merasa terharu dan kasihan terhadap Bayi tersebut. Sebagai wujud kepedulian, Fybrien langsung mendatangi RSUD Soegiri Lamongan, Rabu (7/12/2020), siang.

Sejak ditemukan, Alka langsung diberikan perawatan oleh tim medis, agar kondisi kesehatannya terjaga. Mengingat bayi malang itu masih dalam kondisi lemah, dan butuh perawatan penuh.

"Hari ini tadi kami melakukan anjang sana ke RSUD Soegiri Lamongan dalam rangka peduli terhadap bayi Alka," ungkap perempuan yang sejak SMA aktif menjadi Pasukan Pengibar Bendera ini.

Bantuan yang kami berikan, ujar Fybrien, berupa susu formula dan perlengkapan keperluan bayi Alka, seperti popok, baju, serta beberapa peralatan bayi lainnya.

"Kami juga mengimbau dan memberikan pesan kepada perawat agar merawat dengan baik bayi tersebut dengan penuh kasih sayang. Ia juga berharap agar orang tuanya segera sadar dan mengambil darah dagingnya kembali untuk dirawat dan dibesarkan dengan kasih sayang orang tua," pungkasnya

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : M Nur Ali Zulfikar
Editor :

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya