SUARA INDONESIA

Pohon Tumbang Tutup Jalan, Babinsa Trenggalek Langsung Bertindak

Rudi Yuni - 06 January 2021 | 18:01 - Dibaca 1.28k kali
TNI/Polri Pohon Tumbang Tutup Jalan, Babinsa Trenggalek Langsung Bertindak
TNI Bantu Singkirkan Pohon Tumbang

TRENGGALEK - Arus lalu lintas di jalur Trenggalek - Ponorogo sempat mengalami macet. Hal itu disebabkan adanya pohon sono tumbang ke arah Jalan Raya akibat hujan lebat yang disertai angin kencang.

Melihat kejadian tersebut Babinsa Nglinggis Serma Amin Thohari personil Koramil 0806/09 Tugu jajaran Kodim 0806 dibantu masyarakat sekitar berusaha menyingkirkan pohon agar tidak menutup jalan. 

"Benar, ada pohon tumbang tepatnya di kM 16 jalur Trenggalek - Ponorogo," kata Babinsa Nglinggis Serma Amin Thohari, Rabu (6/1/2021).

Lanjut Serma Amin, akibat kejadian tersebut mengakibatkan beberapa kendaraan yang melintasi jalan sempat mengalami macet total. Karena pohon sono yang tumbang menghalangi jalan.

Melihat hal itu inisiatif dirinya berinisiatif memanggil warga yang ada di sekitar kejadian untuk bersama-sama menyingkirkan pohon yang tumbang.

"Bersama warga kita lakukan evakuasi dengan cara memotong batang pohon yang menghalangi jalan menggunakan gergaji dan parang," ungkapnya.

Selanjutnya pohon yang telah dipotong di singkirkan ke luar dari badan jalan. Pohon sono tersebut tumbang akibat hujan lebat di sertai dengan angin kencang yang melanda di Desa Nglinggis.

“Alhasil, setelah pohon disingkirkan lalu lintas kembali berjalan normal," tutupnya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Rudi Yuni
Editor :

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya