SUARA INDONESIA

Muslimat Sayangkan Logonya Dicantumkan Salah Satu Kadidat Pilkada Blitar

- 24 October 2020 | 18:10 - Dibaca 4.11k kali
Peristiwa Daerah Muslimat Sayangkan Logonya Dicantumkan Salah Satu Kadidat Pilkada Blitar
Logo Muslimat

BLITAR - Ketua Muslimat Kabupaten Blitar Hj Masluchi Syaifulloh menyayangkan adanya penyantuman logo Muslimat oleh salah satu kandidat Pilkada Kabupaten Blitar 2020.

"Kami sangat menyayangkan pencantuman logo Muslimat untuk kepentingan politik. Seharusnya tim sukses dapat bersikap dewasa dan tidak asal tempel logo organisasi," katanyan.

Pengasuh Pondok Pesantren Nasrul Ulum Modangan Nglegok ini juga mengatakan, secara organisasi pihaknya mendukung suksesnya pelaksanaan pilkada serentak tahun 2020 di Kabupaten Blitar.

Namun, secara organisasi pihaknya tidak terlibat dukung mendukung politik praktis pilkada alias netral secara organisasi.

"Sikap Muslimat netral, karena secara kelembagaan Muslimat adalah organisasi masyarakat bukan organisasi politik," ucapannya.

Dijelaskannya, jauh-jauh hari sebelum beredar gambar itu pihaknya sudah membuat surat edaran dengan nomor 553/A/PCM NU/lX/2020 tentang sikap Muslimat di Pilkada Kabupaten Blitar 2020.

"Dalam isi surat tersebut sudah dijelaskan dengan jelas kalau Muslimat netral. Bahkan, Muslimat tidak menunjuk pengurus Muslimat untuk menjadi tim sukses dan juru kampanye. Dan apabila pengurus Muslimat manjadi jurkam harus mengajukan surat non aktif sebagai pengurus," tuturnya.

Selain itu pihaknya juga mewarning kepada seluruh Paslon dan tim sukses untuk tidak menyantumkan logo Muslimat untuk kepentingan politik praktis.

"Ini warning bagi seluruh Paslon Pilkada, termasuk tim suksesnya. Jangan sekali-kali mencatut logo Muslimat untuk kepentingan politik praktis. Itu bisa merusak citra organisasi yang seharusnya netral," tegasnya.

Sebelumnya, beredar gambar Rini Syarifah calon Bupati Blitar dengan Gubernur Khofifah Indar Parawansa.

Gambar tersebut bertuliskan Srikandi Blitar penantang incumbent. Dalam gambar tersebut dicantumkan logo Muslimat, Fatayat dan partai pendukung pasangan Rini Syarifah dan Rahmat Santoso.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta :
Editor :

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV