SUARA INDONESIA

Sosok AKBP Buher Kapolresta Malang Kota yang Pernah Gagalkan Penyeludupan Narkoba Jaringan Internasional

Satria Galih Saputra - 05 June 2021 | 10:06 - Dibaca 2.40k kali
Peristiwa Daerah Sosok AKBP Buher Kapolresta Malang Kota yang Pernah Gagalkan Penyeludupan Narkoba Jaringan Internasional
Wadir Reskrimsus Polda Kalsel Kalsel AKBP Budi Hermanto saat menerima penghargaan dari Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia (LEMKAPI), Sabtu (1/5/2021).

MALANG - Gagalkan penyeludupan narkoba dengan barang bukti ratusan kilogram sabu-sabu dan ratusan ribu butir ekstasi jaringan internasional dan mengantarkan produk batik binaannya ke pasar internasional hingga membuat aplikasi pelayanan merupakan secuil prestasi AKBP Budi Hermanto.

Alumni lulus AKPOL 2020 yang akrab disapa Buher ini, kini menjabat sebagai Kapolresta Malang Kota menggantikan Kombes Leonardus Harapantua Simarmata.

Dalam rekaman jejaknya, Buher pernah ditugaskan di Pamapta Polresta Jambi Polda Jambi, Kanit Resintel Polsekta Pasar Polda Jambi, Kanit Idik Sat Reskrim Polres Kerinci Polda Jambi, Danton Tar Akpol, Pama Ro Pers Polda Jatim, Gadik Pratama I Pada Kortasis Akpol, Pama PTIK (Dlm Rangka Dik Ptik), Pama Polda Metro Jaya (Bko Polda Maluku).

Selanjutnya, ia juga menjabat sebagai Pama Polres Metro Jakbar Polda Metro Jaya, Wakasat Intelkam Polres Metro Jakbar Polda Metro Jaya, Wakapolsek Metro Taman Sari Polres Metro Jakbar Polda Metro Jaya, Kapolsek Serpong Polres Metro Tangerang Kabupaten Polda Metro Jaya, Pama Polres Metro Jakbar Polda Metro Jaya, Kanit I Subdit Umum Dit Reskrimum Polda Metro Jaya.

Selain itu, Buher juga menjabat sebagai Kanit II Subdit Umum Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Pamen Polda Metro Jaya (Dik Sespimmen 2014), Pamen Polda Sulteng, Kasubdit II Ditreskrimum Polda Sulteng, Pamen Polda Metro Jaya, Kasubdit VI Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Kasubdit III Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Kasatreskrim Polres Metro Bekasi Kota Polda Metro Jaya, Kasatreskrim Polres Metro Jaksel Polda Metro Jaya, Kapolres Batu Polda Jatim (2017), Kapolres Blitar (2019), Wadirresnarkoba Polda Kalsel (2020), Wadirreskrimsus Polda Kalsel (2020-2021), Kapolresta Malang Kota (sekarang).

Selama berdinas di wilayah hukum Polda Kalsel berbagai prestasi diukir oleh Buher seperti pengungkapan narkoba dengan barang bukti seberat 300 kilogram pada 6 Agustus 2020.

Selain itu, Buher juga berhasil mengungkap dan menggagalkan penyeludupan sabu-sabu 208 kilogram dan 53.969 butir ekstasi asal Malaysia pada 13 Maret 2020.

Atas keberhasil tersebut, Polda Kalsel mencatatkan rekor terbesar di luar Polda di Pulau Jawa hingga mendapatkan penghargaan dari Gubernur Kalimantan Selatan dan Ketua DPRD Kalsel.

Bahkan belum lama ini karena dinilai miliki dedikasi tinggi dan loyalitas tinggi pada masyarakat saat pandemi covid-19, Dit Reskrimsus Polda Kalsel terima penghargaan dari Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia (LEMKAPI).

Penyerahan penghargaan tersebut dilakukan di ruang kerja Wadir Reskrimsus Polda Kalsel Kalsel AKBP Budi Hermanto pada Sabtu (1/5/2021).

Tak hanya itu, Buher saat menjabat sebagai Kapolres Batu, banyak inovasi dan kreasi serta inovasi yang telah diluncurkannya, salah satunya Polisi Wisata. Program Polisi Wisata tersebut, bertujuan untuk membantu melayani dan menjaga keamanan serta kenyamanan para wisatawan, yang mengunjungi destinasi wisata di Kota Wisata Batu.

Budi Hermanto juga membuat Aplikasi Apel Batu (Aplikasi Polisi Jelajah Batu), yang dapat membuat masyarakat maupun wisatawan berinteraksi dengan Polres Batu, dan saat ini Polres Batu sudah mendapatkan Predikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dari Kemenpan RB.

Meski tergolong sangat singkat saat menjabat sebagai Kapolres Blitar, sosok Buher mampu memberikan kesan mendalam bagi masyarakat dan pemerintah setempat.

Saat di Blitar Buher berhasil membina kaum disabilitas di daerah tersebut. Mereka yang selama dipandang sebelah mata, mampu dilatih untuk menghasilkan karya bernilai ekonomi. Bahkan batik percik karya kaum disabilitas binaan kini sukses menembus pasar internasional.

Tak hanya itu, di Blitar Buher juga menggelar Blitar Berbagi Senyum yang acaranya berisi pelatihan membaca dan penyerahan Alquran Braile, kursi roda, kaki palsu, dan brace bagi kaum disabilitas. Acara ini merupakan salah satu rangkaian perpisahan Buher yang terasa spesial karena dihadiri putri Wakil Presiden RI, Siti Nur Azizah Ma’ruf bersama suaminya, Muhammad Rapsel Ali, dari Komisi VIII DPR RI.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Satria Galih Saputra
Editor : Bahrullah

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya