BLITAR - Akhir-akhir ini sebuah rekaman CCTV berdurasi 50 detik beredar di jagat maya. Dalam rekaman tersebut, terlihat ada seorang pemuda dengan cepat mengambil handphone di sebuah konter.
Haisl pantauan suaraindonesia.co.id Kamis (19/08/22), konter handphone itu berlokasi di Desa Suruhwadang Kecamatan Kademangan Kabupaten Blitar.
Saat dikonfirmasi, Pemilik Konter Edi Cahyono (29) mengatakan, atas kejadian tersebut kurang lebih ada 27 unit handphone berbagai merek ludes diambil oleh pencuri dan ditaksir kerugian Rp 50 juta rupiah.
"Peristiwa ini terjadi pada hari Rabu 17 Agustus 2022 dini hari sekitar pukul 03.30 WIB. Saya tidur dibelakang konter dan tidak mendengar apapun karena dalam kondisi capek," tuturnya.
Ia menjelaskan, ketika komplotan pencuri datang dan membuka pintu rolling door sebenarnya diketahui oleh warga sekitar dan disampaikan melalui seluler. Namun, lantaran kondisi lelah sehingga tidak mendengar.
"Setelah saya bangun langsung melihat ke dalam konter, pintu rolling door tertutup dan 27 unit handphone baru sudah amblas. Kamudian, hari ini saya membuat laporan ke Polsek Kademangan," imbuhnya.
Sementara itu, Kapolsek Kademangan AKP Edy Sumartono menyatakan, pihaknya sudah menerima laporan dari korban atas kejadian pencurian. Dan saat ini petugas sedang melakukan penyelidikan.
» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA
Pewarta | : Aris Danu |
Editor | : Imam Hairon |
Komentar & Reaksi