SUARA INDONESIA

Terkait Mobil Pribadi Relawan IKBAR yang Viral, Gus Barra Minta Maaf

- 05 October 2020 | 08:10 - Dibaca 4.61k kali
Politik Terkait Mobil Pribadi Relawan IKBAR yang Viral, Gus Barra Minta Maaf
Foto : Mobil tim kampanye IKBAR yang dipenuhi coretan dan uang berhamburan.

MOJOKERTO,- Ditengah masa kampanye Pilkada serentak 2020, beredar video yang menunjukan mobil pasangan cabup dan cawabup di Kabupaten Mojokerto.

Mobil pendukung paslon nomer urut 1 Ikfina Fahmawati-Muhammad Al Barra (IKBAR) penuh dengan coretan dan didalam mobil dipenuhi uang lembaran seratus ribu rupiah viral di medsos.

Video berdurasi 31 detik itu memperlihatkan sebuah mobil jenis Xenia warna putih, di warnai dengan tulisan IKBAR dipenuhi uang pecahan seratus ribu rupiah yang tercecer di dalam bangku maupun dasbord mobil.

Video tersebut dengan cepat menyebar di jejaring media sosial baik di Facebook, WhatsApp Group maupun di Tik Tok, Jum'at (2/10/2020).

Terkait beredarnya mobil pendukung dengan berserakan uang tersebut, Ketua tim pemenangan IKBAR, Muhammad Santoso yang dikonfirmasi di posko pemenangan di Ruko Royal Mojosari mengatakan jika dirinya tidak mengetahui apa motif dari aksi tersebut.

"Saya tidak tahu, itu diluar dari tim, walaupun nanti itu ada indikasi apapun, itu bukan kerja kami," ungkapnya, Sabtu, (3/10/2020) sore.

Namun, ia membenarkan, bahwa mobil tersebut adalah milik salah satu dari tim pemenangan IKBAR. Dirinya juga menegaskan akan memanggil oknum tersebut.

"Kalau dilihat dari mobilnya, itu milik Najib, salah satu tim pemenangan, tapi dia tidak ada dalam video tersebut. Pasti nanti saya akan klarifikasi langsung ke yang bersangkutan," tegasnya.

Terlebih pada saat musim pandemi seperti saat ini, banyak masyarakat yang membutuhkan bantuan. Santoso menyebut kejadian ini akan menjadi pembelajaran kedepannya nanti.

"Tentu sangat menjadi pelajaran bagi kami, apalagi pada saat musim pandemi saat ini," tandasnya.

Kedepan, dari tim pemenangan IKBAR akan melakukan klarifikasi tentang motif dari penyebar, pembuat dan pemilik kendaraan tersebut.

"Akan klarifikasi pastinya tenyang apa motif sebenarnya dan ceritanya saya belum tahu, karena masih sibuk giat kampanye," pungkasnya.

Sementara itu Gus Barra ketika diwawancarai wartawan suaraindonesia.co.id membenarkan bahwa mobil itu memang milik salah satu tim pemenangan yang sudah disebutkan oleh Pak Santoso.

"Saya mewakili tim ingin menyampaikan mohon maaf sebesar-besarnya kepada masyarakat atas beredarnya video tersebut sehingga menimbulkan kegaduhan dan syak. Jika ada sesuatu dari tim kami yang kurang berkenan silahkan laporkan langsung ke Posko pemenangan kami di Ruko Royal, Mojosari," kata Gus Barra.



» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta :
Editor :

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV