SUARA INDONESIA

Komando Angkatan 70 Kopassus Gelar Reuni Perak di Cilacap

Agus Sulistya - 12 March 2022 | 17:03 - Dibaca 2.40k kali
TNI/Polri Komando Angkatan 70 Kopassus Gelar Reuni Perak di Cilacap
Komando angkatan 70 Kopassus saat menggelar Reuni Perak

CILACAP - Komando angkatan 70 Kopassus menggelar Reuni Perak dti Kesatrian Amirul Isnaeni Daun Lumbung, Cilacap, Jawa Tengah, Sabtu (12/3/2022).

Kegiatan tersebut ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Ketua panitia, Letda Inf A. Zulfahmi yang diserahkan kepada Danpusdikpal Kolonel Cpl. Anjas Asmara selaku yang dituakan. 

Letda Inf A. Zulfahmi selaku Ketua panitia mengatakan, kegiatan reuni tersebut dalam rangka meningkatkan silaturahmi diantara sesama korps Baret Merah. 

Lebih lanjut, dijelaskannya, bahwa Komando angkatan 70 ini berjumlah 358 orang, terdiri dari Perwira dan Tamtama. 

"Saya berharap acara ini dapat mengenang masa lalu di Cilacap. Kita dilahirkan suka dan duka, tak terasa sudah 25 tahun lamanya," ucap Zulfahmi.

Sementara itu, Danpusdikpal Kolonel Cpl. Anjas Asmara menambahkan, bahwa dari 358 orang, yang masih berdinas dan dalam keadaan sehat sebanyak 321 orang. 

Sedangkan, lanjut Danpusdikpal, yang telah meninggal dunia sebanyak 21 orang, dan yang sudah Purnatugas sebanyak 16 orang.

"Banyak cerita suka dan duka bersama dulu saat disatukan di Kesatrian Daun Lumbung ini. Butuh keberanian dan tidak mudah menjadi prajurit Komando," ungkapnya. 

Dia berharap silaturahmi sesama korps Baret Merah tersebut tetap terjalin dengan baik  meskipun berada di daerah masing-masing. (Satria Galih Saputra)

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Agus Sulistya
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya

Featured SIN TV