SUARA INDONESIA

Proyek Perbaikan Jembatan Glendeng Tuban Dipastikan Molor

Irqam - 21 December 2021 | 18:12 - Dibaca 3.67k kali
Peristiwa Daerah Proyek Perbaikan Jembatan Glendeng Tuban Dipastikan Molor
Proyek pekerjaan perbaikan Jembatan Glendeng di Desa Simo, Kecamatan Soko, Kabupaten Tuban, (Foto: Dokumen/suaraindonesia.co.id).

TUBAN - Proyek pekerjaan perbaikan jembatan Glendeng di Desa Simo, Kecamatan Soko, Kabupaten Tuban dipastikan molor dari target semula pada 24 Desember 2021. 

Pasalnya, hingga 21 Desember 2021 progres perbaikan jembatan baru mencapai 90,98 persen.

Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Dinas Pengerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kabupaten Tuban Andi Setiawan mengatakan, ada keterlambatan pengerjaan sekitar 9,2 persen. 

Penyebab keterlambatan pengerjaan perbaikan jembatan akibat faktor cuaca ekstrem di wilayah Tuban.

"Semua sudah bekerja keras, tapi kemampuannya segitu. Kemarin saja pada saat pengecoran dengan kondisi cuaca hujan juga harus dihentikan," kata Andi saat ditemui di ruang kerjanya, Selasa (21/12/2021).

Perbaikan jembatan masih hingga saat ini, lanjut Andi, masih menyisakan pengerjaan leneng atau pagar pembatas jembatan. 

"Pengerjaan jembatan sebenarnya sudah selesai, tinggal pengerjaan penunjang dan menunggu umur beton," tambahnya.

Menurut Andi, jembatan yang menghubungkan Tuban dan Bojonegoro itu akan bisa selesai sempurna pada bulan Januari 2022. 

"Minggu pertama Januari sudah selesai dan bisa dimanfaatkan. Tapi kita lihat situasi, apakah jembatan bisa dilalui kendaraan berat. Tapi untuk roda dua dipastikan bisa," ungkap Andi.

Dengan adanya keterlambatan pengerjaan, Andi menyebut bahwa rekanan akan dikenakan denda 1/1000 dari nilai kontrak.

"Saat ini belum ada denda, tanggal 25 Desember baru diberlakukan. Rekanannya dari Bojonegoro CV Dewi Ratih," tandasnya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Irqam
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya