SUARA INDONESIA

Perayaan HAN 2022 di Situbondo, Begini Penjelasan Bupati

Syamsuri - 23 July 2022 | 22:07 - Dibaca 1.20k kali
Peristiwa Daerah Perayaan HAN 2022 di Situbondo, Begini Penjelasan Bupati
Bupati Situbondo, H. Karna Suswandi didampingi Wakil Bupati, Forkopimda, Bunda PAUD, Pimpinan OPD, Panitia HAN, Meninjau Stand Standar pameran Kreatif. (Foto : Syamsuri/Suara Indonesia). 

SITUBONDO - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Situbondo, melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AB2KB), menggelar acara perayaan Hari Anak Nasional (HAN), di Gazebo Alun-alun setempat, Sabtu (23/7/2022).

Bupati Situbondo, Karna Suswandi, mengapresiasi kerja keras DP3AB2KB. Sebab predikat Kota Layak Anak (KLA) Situbondo naik satu tingkat. Dari Madya menjadi Nindya.

"Kita patut berbangga, dimana tadi malam Kadis P3AB2KB menerima penghargaan KLA dengan klasifikasi Nindya. Ini sebuah kinerja yang patut diacungi jempol. Karena tahun kemarin KLA kita masih Madya," ujar Bupati.

Lebih lanjut, pria asal Desa Curahtatal, Kecamatan Arjasa ini optimis, di tahun 2023, KLA Situbondo bisa semakin meningkat. "Kalau bisa naik lagi ya. Atau minimal kita bisa mempertahankan predikat Nindya ini," tegasnya.

Lebih lanjut, pria yang akrab disapa Bung Karna mengatakan, pemenuhan hak anak yang meliputi hak hidup, tumbuh, berkembang dan berbakti kasih secara wajar, sesuai dengan harkat martabat kemanusiaan serta mendapat perlindungan dari kekerasan dan diskriminasi tersebut menjadi tanggungjawab semua pihak.

"Sehingga saya mendorong semua pihak agar hadir secara langsung ditengah-tengah masyarakat. Mari kita pastikan anak-anak kita di Kabupaten Situbondo tetap tangguh menghadapi tantangan dalam pemenuhan hak dan perlindungan terhadap mereka," jelasnya.

Di tempat yang sama, Sekretaris DP3AB2KB Situbondo, Nur Hidayat menyampaikan, acara HAN 2022 ini pihaknya menggelar berbagai kegiatan selama dua hari. 

"Salah satunya kegiatan pameran kreatif anak Situbondo, pelayanan kependudukan dan pencatatan sipil, pelayanan kesehatan gratis, pelayanan pojok membaca, olahan makanan bergizi, fokal solo compaticion, lomba mewarnai, festival makanan sehat, festival anak Situbondo, lomba gemar makan ikan (Gemari)," pungkasnya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Syamsuri
Editor : Imam Hairon

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya